https://lombok.times.co.id/
Berita

Liburan Nataru 2024/2025, Pj Gubernur NTB Pastikan Keamanan Wisatawan di Gili Trawangan

Sabtu, 28 Desember 2024 - 17:38
Liburan Nataru 2024/2025, Pj Gubernur NTB Pastikan Keamanan Wisatawan di Gili Trawangan Penjabat Gubernur NTB, Hassanudin memantau langsung posko keamanan di objek wisata Gili Trawangan. (Foto : Adpim NTB untuk TIMES INDONESIA)

TIMES LOMBOK, LOMBOK UTARA – Menjelang pergantian tahun 2024 menuju tahun 2025, Penjabat Gubernur NTB, Hassanudin meninjau kondisi kunjungan wisatawan di kawasan wisata Gili Trawangan, Kecamatan Pemenang, Lombok Utara, Sabtu (28/12/2024).

Kunjungan Penjabat Gubernur NTB didampingi langsung Asisten II Setda Provinsi NTB, Kadis Perhubungan, Kadis Kominfotik, Kadis Pariwisata, Kadis Perdagangan, Kadis Koperasi UKM, Plt. Kepala BPKAD, Plt. Kadis PUPR, Plt. Kadis PMPTSP, Karo Adpim, serta jajaran Forkopimda dari Lombok Utara. 

Setiba di lokasi, Hasanuddin memantau secara langsung aktivitas pariwisata di Gili Trawangan. Ada beberapa hal yang dipantau seperti kesiapan setiap Pos Keamanan, Pos Kesehatan, Lalin, Bangsal, hingga kesiapan dan keamanan fast boat yang tersedia. 

"Kami turun secara langsung ingin memastikan keamanan dan kenyamanan wisatawan mancanegara maupun nusantara yang berkunjung ke Gili Trawangan maupun Gili Meno dan Gili Air dapat berjalan lancar dan aman serta nyaman," ungkapnya disela-sela pemantauannya. 

Dalam kesempatan tersebut, Hassanudin juga mengimbau masyarakat setempat dan para wisatawan, agar waspada dan tak melupakan mitigasi bencana saat berlibur di suasana cuaca yang tidak menentu ini. Sehingga seluruh pos harus tetap waspada dalam memberikan keselamatan kepada seluruh pengunjung. 

Tidak hanya itu, Hassanudin mengajak untuk menjaga kebersihan di kawasan wisata gili dan memberi kabar baik pada dunia tentang pesona keindahan pariwisata di NTB. 

"Kebersihan harus tetap terjaga karena gili ini lebih banyak dikunjungi tamu mancanegara," tegasnya.

Hassanudin juga mengucapkan terima kasih atas sinergi dan kolaborasi yang harmonis antara jajaran Forkopimda Pemprov NTB dan Pemerintah Lombok Utara serta seluruh stakeholder lainnya. 

"Mudah-mudahan menjelang tahun baru 2025, Pemerintah Provinsi NTB dalam kondisi yang aman nyaman dan memberikan kebahagiaan," harapnya.(*)

Pewarta : Hery Mahardika
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Lombok just now

Welcome to TIMES Lombok

TIMES Lombok is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.