https://lombok.times.co.id/
Berita

Yayasan HBK Peduli Lakukan Pelayanan Kesehatan dan Sunatan Massal Gratis di Lombok Timur 

Kamis, 19 September 2024 - 11:45
Yayasan HBK Peduli Lakukan Pelayanan Kesehatan dan Sunatan Massal Gratis di Lombok Timur  Ketua Yayasan HBK Peduli, Rannya Agustyra Kristiono saat menghadiri pengobatan dan sunatan massal di Lombok Timur. (FOTO: HBK Peduli for TIMES Indonesia)

TIMES LOMBOK, LOMBOK TIMURYayasan HBK Peduli terus menunjukkan komitmennya dalam gerakan sosial untuk masyarakat Pulau Lombok. Kali ini, yayasan yang didirikan oleh Almarhum H Bambang Kristiono (HBK) tersebut melaksanakan pelayanan kesehatan dan sunatan massal gratis di Lombok Timur.

Ketua Yayasan HBK Peduli, Rannya Agustyra Kristiono, mengungkapkan bahwa kegiatan sosial yayasan akan terus berlanjut.

"Yayasan HBK Peduli ini akan terus menyapa masyarakat dengan berbagai macam kegiatan sosial. Sekarang ini pengobatan dan sunatan massal gratis. Kemudian penyaluran air bersih masih kita lakukan, nanti kita akan mencari kegiatan-kegiatan lain," ujar Rannya, dalam keterangannya, Kamis (19/9/2024).

Rannya berharap bahwa pelayanan kesehatan dan sunatan massal ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, terutama bagi lansia dan anak-anak.

"Kami berkomitmen untuk terus berbuat bagi masyarakat, apapun kondisi dan situasinya. Hal ini merupakan salah satu pesan Ayahanda kami," tambahnya.

Lebih lanjut, Rannya menekankan pentingnya perhatian terhadap kesehatan masyarakat, terutama lansia dan anak-anak. Menurutnya, sektor kesehatan dan gizi masyarakat harus mendapat perhatian serius dari semua pihak.

"Sektor kesehatan dan gizi masyarakat ini juga tentu akan diberikan perhatian serius oleh Presiden terpilih yang juga Ketua Umum serta Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Pak Prabowo Subianto," bebernya.

Yayasan HBK Peduli bertekad untuk terus menjalankan berbagai program sosialnya dengan tujuan utama membantu masyarakat sesuai dengan visi pendiriannya. (*)

Pewarta : Anugrah Dany Septono
Editor : Hendarmono Al Sidarto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Lombok just now

Welcome to TIMES Lombok

TIMES Lombok is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.